setting

all about blog: GIZI BURUK

GIZI BURUK


ii
ABSTRAK
Gizi buruk merupakan salah satu masalah gizi di Indonesia, termasuk di
Provinsi Aceh. Angka paling mencolok pada balita penderita gizi buruk di kabupaten
Aceh Barat Daya. Terjadi gizi buruk salah satu penyebabnya adalah faktor perilaku
orangtua. Meskipun ada upaya mengatasi gizi buruk namun masih belum tuntas.
Karena Itu merupakan tantangan dalam bidang kesehatan, sehingga tertarik untuk
meneliti ”Gambaran perilaku orangtua terhadap anak balita penderita gizi buruk di
kabupaten Aceh Barat Daya tahun 2009”.
Penelitian ini bersifat deskriptif, dengan tujuan untuk mengetahui gambaran
perilaku orangtua terhadap balita penderita gizi buruk. Menggunakan metode total
sampel 56 orangtua yang mempunyai anak balita penderita gizi buruk.
Hasil penelitian umumnya pendidikan orangtua tidak tamat SD 50,0%, sebagian
besar pekerjaan orangtua sebagai nelayan/tani 89,3%, penghasilan orangtua mayoritas
di bawah UMR Aceh 80,4%, pengetahuan orangtua sebagian besar rendah 48,2%,
sikap orangtua sebagian besar kurang baik 64,3%, sebagian mengakui ada tradisi
46,4%, ketersediaan pangan orangtua cukup 91,1%, dukungan fasilitas kesehatan
tinggi 83,9%, dukungan petugas kesehatan tinggi 64,3% dan tindakan orangtua
rendah 76,8%.
Disarankan kepada Pemda dan Dinas Kesehatan hendaknya lebih
memperhatikan masalah gizi buruk pada wilayah kerja Puskesmas. Perlu adanya
proaktif petugas kesehatan setempat memberikan penyuluhan gizi. Kepada orangtua
diharapkan memberikan makananan bergizi untuk balita tanpa mengharap bantuan
pemerintah.
Kata kunci : Gizi Buruk, Balita, Gambaran Perilaku, Orangtua, Abdya
download aja disini oce

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Copyright © all about blog Urang-kurai